Definisi ODBC

Gbr. Arsitektur ODBC

 
Definisi ODBCHi, apa kabar?kali ini saya membagikan tulisan mengenai definisi dan fungsi – fungsi yang dimiliki ODBC. 

ODBC adalah protokol standar sebagai penghubung untuk mengakses informasi dari SQL database server. 

ODBC memungkinkan suatu aplikasi memanggil driver (fungsi – fungsi interface yang diimpllementasikan pada modul – modul. 

Pada dasarnya, ODBC merupakan penghubung atara berbagai database server lainnya untuk dapat saling berkomunikasi. 

Sehingga anda dapat melakukan koneksi dengan beberapa database seperti Microsoft SQL Server, Microsoft Foxpro, dan data dari program lain yang menyediakan 32 bit driver yang memenuhi ODBC level 1 dalam mengakses data tersebut.

Beberapa driver ODBC akan secara langsung terinstal ketika Anda mengisntal Sistem Operasi Windows, ODBC juga mendukung ODBC 32 Bit dan ODBC 64 Bit, secara otomatis ODBC akan terpasang apabila anda menginstal Ms Access. 

Didalamnya sudah tertanam driver – dirver pendukung seperti driver Microsoft SQL Server (Sqlsrv32.dll), driver Foxpro(vfodbc.dll), driver Oracle (msorcl.dll).

Mengapa Menggunakan ODBC?
OBDC mempunyai standar protokol yang menghubungkan segala jenis database eksternal atau file eksternal server. 

Driver ODBC yang digunakan mesin dtabase Microsoft, mampu mengakses dan mendukung SQL Database.

ODBC memberikan suatu fasilitas antarmuka produk yang bisa netral di antara aplikasi front end dan back end, juga memungkinkan user atau developer untuk bisa menulis aplikasi yang bisa dikembangkan di antara server dan vendor yang berbeda.

Fungsi ODBC
Beberapa fungsi dan kegunaan ODBC adalah sebagai berikut :


1.   Sebagai jembatan atau sebagai penghubung yang memudahkan user dalam pengolahan data serta menghubungkan pengolahan data antardatabase. 

Sehingga memudahkan user untuk mengakses data, memanipulasi data dan juga menampilkan hasil akhir.

2.   Sebagai protokol standar yang menghubungkan antar database, dengan catatan database tersebut menyediakan driver untuk ODBC, sebagai   contoh ODBC bisa dihubungkan dengan ORACLE, Microsoft SQL Server, MySQL dan masih banyak lain.

3.   Dapat mengakses sumber data, baik lokal maupun jarak jauh (remote) dengan menggunakan driver ODBC.

4.   Mampu mengakses database yang bersifat lokal maupu non lokal. Sebagai contoh, pada client/server menggunakan sistem DSN.

Akhirnya kita bisa menarik kesimpulan, dari semua keterangan – keterangan yang dibangun diatas tadi. Berikut hasil kesimpulannya.

 
Kesimpulan
Dari tulisan ini didapat kesimpulan, antara lain :
1.   ODBC memiliki kemudahan dalam mengakses database;
2.   ODBC mendukung beberapa jenis database lintas platform;
3.   ODBC bisa digunakan kondisi jarak jauh, dan juga bersifat Lokal mau pun non lokal

Jadi, walaupun ODBC adalah produk Microsoft dan paling tepat apabila dipasangkan dengan produk microsoft juga, namun ODBC juga bisa menjadi jembatan bagi database dari lintas platform. 

Dan bisa diakses dengan cepat dan juga sifatnya yang universal. 

Demikian tulisan singkat mengenai definisi ODBC dan juga fungsinya. 

Semoga ada pembelajaran menarik disini, sekian dan terima kasih.